PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Pengacara kondang Jakarta dengan gaya flamboyan, Hotman Paris, berada di Kota Makassar, Senin (27/5/2024).
Di sela-sela kegiatannya di Makassar, pria bernama asli Dr. Hotman Paris Hutapea, S.H., LL.M., M.Hum ini menyempatkan diri untuk menikmati kopi racikan Ben’s Cafe milik David Gosal.
Pria dengan julukan Celebrity Lawyers’, ‘The Most Dangerous Lawyer’ oleh majalah SWA, datang bersama beberapa kawannya di Jl. Kajaolalido Makassar.
Suasana Cafe yang sedang ramai oleh pengunjung menjadi makin meriah dengan kehadiran Hotman dan crewnya yang tiba sekitar pukul 14.30 WITA.