PEDOMANRAKYAT, ENREKANG – Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Enrekang, Sulawesi Selatan (Sulsel), melalui Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda), mengadakan Konsultasi Publik Kajian Lingkungan Hidup Strategis (KLHS) untuk Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kabupaten Enrekang Tahun 2025-2045. Acara ini digelar di ruang pola kantor Bupati dan dibuka langsung oleh Plt Kepala Bappelitbangda, Dr. Zulkarnain Kr. M.Si, pada Jumat, 28 Juni 2024.
Turut hadir dalam kegiatan ini Asisten III Sekretaris Daerah, sejumlah Kepala Dinas/Badan, sejumlah Camat se-Kabupaten Enrekang, Ketua APDESI Enrekang, pimpinan perguruan tinggi dan akademisi, serta perwakilan dari berbagai organisasi masyarakat, LSM, dan organisasi profesi.
Plt Kepala Bappelitbangda Enrekang, Zulkarnain Kr, menyatakan bahwa konsultasi publik ini bertujuan untuk menyampaikan hasil analisis dan perumusan isu strategis yang terkait dengan tujuan pembangunan berkelanjutan (Sustainable Development Goals/SDGs) di Kabupaten Enrekang.
“Tahapan ini dianggap penting dalam penyusunan KLHS RPJPD Kabupaten Enrekang untuk periode 2025-2045,”kata Zulkarnain kepada Pedoman Rakyat, Jumat (28/6).
Menurut Zulkarnain, kajian ini akan mengkaji parameter-parameter dan indikator-indikator makro tentang lingkungan sosial serta aspek lainnya untuk rencana pembangunan jangka pendek 5 tahun dan jangka panjang 25 tahun.