Konsul RI Tawau Terima Kunjungan Tim Misi Diplomasi Sepak Bola dari Kalimantan Utara

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, TAWAU – Pekan lalu, Jumat 31 Januari 2025, Konsul RI Tawau, Aris Heru Utomo, menyambut kedatangan tim sepak bola Kalimantan Utara (Kaltara) di Aula Nusantara. Tim ini dipimpin oleh Gubernur Kaltara terpilih, Zainal Arifin Paliwang.

Kedatangan tim sepak bola Kaltara bertujuan untuk menjalin persahabatan dan silaturahmi dengan pemerintah serta masyarakat di wilayah Tawau, yang meliputi Tawau, Kalabakan, Kunak, Lahad Datu, dan Semporna.

Selama kunjungan ini, tim sepak bola Kaltara mengadakan pertandingan persahabatan melawan tim sepak bola NABT Tawau. Pertandingan ini disaksikan oleh Pembantu Ketua Menteri Sabah dan Ahli Dewan Undangan Negeri Sabah (ADUN) atau DPRD, Yang Berhormat (YB) Datuk Nizam bin Abu Bakar Titingan.

Konsul RI, Aris Heru Utomo, menyambut baik kedatangan tim sepak bola Kaltara yang dipimpin oleh Gubernur terpilih, Zainal Arifin Paliwang. Beliau menilai kunjungan ini sebagai misi diplomasi untuk mempererat persahabatan dan silaturahmi melalui olahraga sepak bola.

Sepak bola dipilih sebagai sarana diplomasi karena merupakan olahraga yang sangat populer di seluruh dunia, termasuk di wilayah Tawau. Hal ini menjadikannya pilihan yang tepat untuk mempererat hubungan antara kedua wilayah.

Menurut Konsul RI, Aris Heru Utomo, Kaltara sebagai salah satu provinsi yang berbatasan langsung dengan wilayah Malaysia di Pulau Kalimantan, memiliki peran penting dalam memperkuat dan meningkatkan hubungan bilateral antara Indonesia dan Malaysia.

Oleh karena itu, Konsul RI Tawau akan mendukung dan memfasilitasi segala upaya yang dilakukan oleh pemerintah dan masyarakat Kaltara untuk mengembangkan serta meningkatkan kerja sama di bidang ekonomi, perdagangan, investasi, dan sosial budaya.

Konsul RI Tawau juga menyampaikan harapan agar kerja sama perdagangan dan ekonomi perbatasan yang telah terjalin selama ini dapat terus ditingkatkan di masa depan.

Baca juga :  GEMAPATAS Satu Juta Patok Di 11 Lokasi Di Bone

Selain itu, beliau berharap adanya peningkatan investasi dari Malaysia di Kaltara, pembukaan kembali jalur penerbangan Tawau – Tarakan PP, dan terjalinnya kerja sama kota kembar (sister city) antara Tawau dan Tarakan.

1
2TAMPILKAN SEMUA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Bharaduta Dermaga Polres Pelabuhan Makassar Berbagi Takjil dan Buka Puasa Bersama

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Bulan suci Ramadhan selalu menjadi momentum istimewa bagi umat Muslim untuk meningkatkan ibadah dan mempererat...

Di Hari Ke-15 Ramadan, Polres Pelabuhan Makassar Kembali Berbagi Takjil Kepada Masyarakat

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Dengan semangat Ramadan yang penuh berkah, Polres Pelabuhan Makassar kembali menunjukkan kepeduliannya kepada masyarakat dengan...

Komnas Waspan RI Awasi Kasus Pengancaman Kaharuddin, Hukum Harus Tegak Tanpa Kecuali

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Kaharuddin Bin Dande, warga Kabupaten Jeneponto, melaporkan dugaan tindak pidana pengancaman yang diduga dilakukan oleh...

Tim Matematika SMA Negeri 2 Enrekang Kembali Raih Prestasi Gemilang

ENREKANG, PEDOMANRAKYAT – Tim Matematika dari SMA Negeri 2 Enrekang kembali menunjukkan keunggulan mereka dengan meraih Juara Umum...