PEDOMANRAKYAT,SOPPENG - Kapolres Soppeng AKBP Aditya Pradana S,IK M,IK memimpin langsung upacara pengukuhan jabatan tiga Perwira Pamapta (Patroli, Pengamanan , dan Pelayanan Masyarakat Terpadu ), Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) di halaman Mapolres Jalan La Tenri Bali Watansoppeng , Selasa 11 November 2025 .
Tiga personel yang dikukuhkan sebagai Pamapta SPKT masing masing ; Ipda Sabaruddin S,Sos sebagai Pamapta SPKT 1 Polres Soppeng , Ipda Zainandar Zain SH sebagai Pamapta 2 SPKT serta Ipda Ibrahim Rahman SE sebagai Pamapta SPKT 3 .
Kapolres katakan, Pamapta merupakan etalase kepolisian sebagai garda terdepan dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat . Dengan adanya Pamapta diharapkan respons kepolisian terhadap laporan dan kebutuhan masyarakat bisa lebih cepat, tepat dan humanis . Pamapta memiliki fungsi utama sebagai pusat koordinasi dan pengendalian pelayanan terpadu ,termasuk pengendalian bantuan ,pelayanan informasi kepada masyarakat serta registrasi pelaporan kegiatan secara sistematis .
Pamapta Polri merupakan pembaruan dari struktur sebelumnya yaitu Kanit SPKT dengan tanggung jawab yang lebih luas meliputi pelayanan terpadu ,pengendalian mako serta koordinasi lintas fungsi dalam memberikan bantuan dan pertolongan. Perubahan ini bukan sekedar penamaan namun merupakan komitmen Polri dalam meningkatkan kepercayaan dan kepuasan masyarakat terhadap pelayanan kepolisian.
Upacara pengukuhan dihadiri Wakapolres Kompol Sudamrin S,Sos, bersasma PJU , Kabag ,Kasat ,Kasi dan bertindak sebagai perwira upacara AKP Arman Azis SE , Komandan Upacara Ipda Fahril Nurdin .Peserta upacara terdiri satu pleton perwira, staf Polres, jajaran serta gabungan personel Intel dan Reskrim .(ard)

