Gelar Rapat Persiapan Musyawarah Kelurahan Pabaeng-Baeng, Ini Harapan Yudi S.Sos

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Kelurahan Pabaeng-baeng, Kecamatan Tamalate menggelar rapat terkait persiapan Musyawarah Kelurahan di Container Recover Centre Kelurahan Pabaeng-baeng Jl Alauddin depan Asrama Brimob Pabaeng-baeng, Sabtu (19/11/2022), pukul 20.00.

Dalam kegiatan ini hadir, Lurah Pabaeng-baeng, Yudi, S.Sos, beberapa ketua-ketua RT/RW, Bhabinkmtibmas, Babinsa, dan ketua Forum Kemitraan Kepolisian dan Masyarakat (FKPM) Kecamatan Tamalate beserta jajaran.

Dalam kesempatan ini, Lurah Pabaeng-baeng Yudi S.Sos mengungkapkan, kegiatan tersebut telah dijadwalkan dan bekerjasama dengan dinas Sosial Kota Makassar.

“Insya Allah, Musyawarah Kelurahan ini akan berlangsung 22 November 2022 di kantor Lurah Pabaeng-baeng. Pesertanya bersal dari unsur RT/RW, kalau mau diundang semua pasti kapasitas kantor kami akan mengalami over target,” kilah Lurah Yudi.

Lanjutnya lagi, sisanya yang hadir nanti pada musyawarah Kelurahan Pabaeng-baeng adalah tokoh masyarakat, tokoh perempuan, pemuda, Imam Kelurahan.

“Saya rasa ini sudah mewakili seluruh masyarakat Kelurahan Pabaeng-baeng,” ujarnya.

Adapun yang menjadi pokok pembahasan nanti pada Musyawarah Kelurahan Pabaeng-baeng adalah data penerima bantuan sosial dari pemerintah yang harus segera diverifikasi, sedangkan di Kelurahan ini terdapat lebih kurang 6.000 orang masuk daftar penerima manfaat.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Luwu Timur Komitmen Sukseskan Implementasi Kurikulum Merdeka

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...

Banjir Rendam Makassar, Dandim 1408 Pimpin Langsung Penyelamatan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Makassar sejak beberapa hari terakhir menyebabkan Sungai Biring...

Titip Rindu untuk Ady: Doa, Hening, dan Lagu yang Menjaga Kenangan

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Hening itu turun perlahan, menutup ruang dan waktu. Di antara napas yang tertahan, Rektor INTI...

Langkah Preventif Mitigasi Banjir: Lurah Kunjung Mae Inspeksi Saluran Air di Kawasan Strategis

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Semangat untuk memberikan pelayanan terbaik bagi warga seolah tak pernah padam dari nadi kepemimpinan Lurah...