PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR. Ribuan warga dan simpatisan persyarikatan Muhammadiyah di Cabang Manggala Makassar mengikuti jalan sehat dalam menyambut Gebyar Muscab ke-5 dan Semarak 1 Muharram 1445 H, Rabu 19 Juli 2023 dengan start dan finish di Gedung LKSA Panti Asuhan Bahagia Kota Makassar Jl. Raya Baruga Antang Manggala.
Para peserta jalah sehat yang berasal dari utusan 11 ranting dan ortom Muhammadiyah Cabang Manggala dilepas secara resmi oleh Ketua PC Muhammadiyah Manggala, Drs. H. Sahaka Baso, M.Pd.I dan Ketua PC Aisyiyah Manggala, Dra. Hj. Sumiyati Hasyim, M.Pd.
Rute yang dijalani para peserta ini stard di panti asuhan kemudian belok ke Jl. Tiras menuju jembatan depan Masjid An Nur, masuk ke Jl. Bukit Baruga, terus ke Sipong masuk ke Jl. Leimena dan belok di depan Masjid Nurul Iman Pannara dan terus finish di panti asuhan.
Nampak hadir dalam kegiatan jalan sehat ini para Pengurus Cabang Muhammadiyah dan Aisyiah Manggala, Pengurus Ranting Muhammadiyah dan Aisyiyah se-Cabang Manggala. Murid dan guru guru dari TK Aisyiyah Bustanul Athfal yang ada di cabang Muhammadiyah Manggala yakni di Antang, Biring Roman, Massi dan Perumnnas, anggota tapak suci.
Selain itu juga nampak hadir para tokoh Muhammadiyah di Manggala di antaranya, Ir H Saleh Molla, Drs Aminuddin Langke, Kepala SMAN 19 Makassar. Nampak juga hadir dosen Fisip Unismuh Makassar, Dr.Ir.Hafiz Elfiansyah Parawu, M.Si dan lainnya.