9 Warga Sinjai Terkena Campak, Ini Penyebabanya

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, SINJAI — Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Sinjai mencatat ada 9 kasus positif campak hingga pekan ketiga bulan Mei 2024. Ini diperoleh dari hasil pemeriksaan sampel di Balai Besar Laboratorium Kesehatan (BBLK) Makassar.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sinjai dr. Emmy Kartahara Malik, Jumat (24/5/2024) mengungkapkan bahwa mayoritas pasien yang terkena campak tersebut adalah anak-anak.

Adapun anak yang terkena campak ini karena terserang virus yang disebabkan anak tersebut tidak mengikuti imunisasi campak. Hal tersebut yang membuat mereka mudah terinfeksi penyakit.

“Pasien yang positif ini riwayatnya kebanyakan tidak ikut imunisasi karena masih ada beberapa orang tua yang enggan memberikan imunisasi pada anaknya. Padahal kita sudah edukasi dan gencar lakukan imunisasi tetapi masih ada yang tidak mau anaknya diimunisasi,” katanya.

Sembilan pasien yang positif terkena penyakit campak ini berasal dari tiga kecamatan yakni Kecamatan Sinjai Timur 5 orang kemudian Sinjai Utara dan Sinjai Selatan masing-masing 2 orang.

“Kesembilan pasien ini menjalani perawatan di rumah masing-masing dan ada satu orang yang dirawat di Puskesmas,” jelasnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Yayasan Tamalatea Makassar Selenggarakan Sholat Idul Adha Berjamaah

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Bersih, TNI Turun Bergotong Royong Bersama Warga Citta

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG – Sejumlah personil TNI Pos Koramil 1423 - 04 Kecamatam Citta turun bergotong royong bersama warga...

Personil TNI – Polri Amankan Ibadah Jumat Agung di Soppeng

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG - Puluhan personil Polres Soppeng bersama Kodim 1423 dikerahkan untuk pengamanan pelaksanaan ibadah Jumat Agung dan...

Melihat Sebuah Bentor Bersama Pengendaranya Terperosok ke Saluran Air, Anggota Polwan Polres Gowa Tunjukkan Aksi Heroik Berikan Bantuan

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Dalam rangka melaksanakan program Patroli Polwan Menyapa, salah satu program unggulan Kapolres Gowa AKBP Muhammad...

Cegah Perjudian, Tim Gabungan TNI-Polri Gowa Bongkar Lokasi yang Diduga Arena Sabung Ayam di Desa Nirannuang

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Tim gabungan TNI-Polri Kabupaten Gowa melaksanakan kegiatan pengecekan lokasi yang diduga sebagai arena sabung ayam...