Desa Kertoraharjo Tomoni Timur Gelar Musyawarah LPPD 2024

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, LUWU TIMUR – Desa Kertoraharjo, Kecamatan Tomoni Timur, menggelar musyawarah penyusunan Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Desa (LPPD) tahun 2024 pada Selasa, 4 Maret 2025.

cara yang berlangsung di aula kantor desa ini dihadiri oleh sejumlah pejabat setempat, termasuk Camat Tomoni Timur Yulius, Danpos Koramil Mangkutana Ariyanto, dan Penjabat Kepala Desa Kertoraharjo I Wayan Darmayasa.

Turut hadir pula Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Gede Edi, Pendamping Desa Kecamatan Tomoni Timur Sarmawati Wahid, serta perwakilan aparat desa, tokoh masyarakat, dan tokoh perempuan.

Musyawarah ini menjadi momen penting bagi Desa Kertoraharjo untuk mengevaluasi kinerja pemerintahan desa selama satu tahun anggaran.

Dalam sambutannya, Camat Yulius menegaskan bahwa LPPD bukan sekadar laporan administratif, melainkan alat evaluasi yang krusial bagi perbaikan kebijakan desa.

“LPPD ini disusun untuk memberikan gambaran umum penyelenggaraan pemerintahan desa dan sebagai bahan evaluasi untuk menetapkan kebijakan ke depan,” ujarnya.

Yulius juga menjelaskan bahwa penyusunan LPPD melibatkan proses musyawarah desa yang partisipatif, melibatkan BPD dan Kepala Desa. Hasil musyawarah tersebut kemudian dituangkan dalam berita acara dan ditetapkan sebagai Peraturan Desa.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Bagikan Brosur di Pulau, Bhabinkamtibmas Kodingareng 'Cooling System' Jelang Pilkada Serentak 2024

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Rekrutmen Bersama BUMN 2025 Dibuka, Lebih dari 2.000 Lowongan Tersedia bagi Lulusan Mulai SMA/SMK

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA - Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) bersama Forum Human Capital Indonesia (FHCI) secara resmi mengumumkan...

Antisipasi Cuaca yang Kerap Berubah, Polsek Paotere Gencarkan Patroli Dialogis di Kawasan Pelabuhan Paotere

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Mengantisipasi cuaca yang kerap berubah secara tiba-tiba, Polsek Paotere di bawah naungan Polres Pelabuhan Makassar...

Polres Pelabuhan Gulirkan Program Pekarangan Pangan Bergizi, Solusi Cerdas Cukupi Kebutuhan Pangan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Ketahanan pangan menjadi isu penting di tengah kondisi cuaca yang tidak menentu dan harga bahan...

Selama Ramadan, Polres Pelabuhan Makassar Tingkatkan Pengamanan Masjid-Masjid di Kecamatan Kepulauan Sangkarrang

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Dalam rangka menciptakan suasana yang aman dan kondusif selama bulan suci Ramadan, Polres Pelabuhan Makassar...