Kunjungi Bantaeng, Dirjen KKP Resmikan Senkul di Pusat Kuliner Pantai Seruni

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, BANTAENG - Bupati Bantaeng, Ilham Syah Azikin didampingi unsur Forkopimda dan sejumlah Kepala OPD menerima kunjungan Anggota DPR RI, Azikin Solthan dan Dirjen Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan KKP, Artati Widiarti untuk meresmikan Sentra Kuliner Ikan (Senkul) di Pusat Kuliner Pantai Seruni, Bantaeng, Jum'at (20/05/2022).

Bupati bergelar doktor ilmu pemerintahan itu merasa terhormat dengan adanya kunjungan tersebut. Dia mengatakan hal tersebut juga bertepatan dengan momentum Hari Kebangkitan Nasional 2022.

"Saya beserta dengan masyarakat Bantaeng sangat terhormat dengan kunjungan ini. Apalagi saat ini bertepatan momentum Hari Kebangkitan Nasional. Kita berharap ekonomi masyarakat dapat bangkit setelah dua tahun dilanda pandemi," katanya.

Ilham Azikin juga melaporkan kepada Dirjen dan Anggota DPR RI, tahun 2021 menurut BPS merilis data pertumbuhan ekonomi Bantaeng mencapai angka 8,86 persen dan menempatkan Kabupaten Bantaeng dengan pertumbuhan ekonomi terbaik di Sulsel.

Demikian pula PDRB Kabupaten Bantaeng 2021 tertinggi di Sulawesi Selatan sebesar Rp 50 juta. "Alhamdulillah kami dapat bertahan dan bangkit dari pandemi," tuturnya.

Dia menjelaskan, capaian itu tidak terlepas dari kontribusi besar masyarakat yang bekerja di sektor perikanan dan kelautan.

"Kurang lebih Bantaeng memiliki 21 kilometer garis pantai yang saat ini menjadi salah satu penopang pertumbuhan dan mata pencaharian masyarakat," jelasnya.

Bupati peraih Penghargaan Pembangunan Daerah 2022 dari Bappenas RI itu mengungkapkan, Senkul adalah wujud konsultasi Pemkab Bantaeng bersama dengan KKP.

"Saya berharap ibu Dirjen meresmikan Senkul hari ini. Tadi juga saya melihat ibu Dirjen memantau titik-titik potensial di Kabupaten Bantaeng, semoga itu bisa menjadi catatan kedepannya memberikan kontribusi lagi kepada nelayan dan pelaku usaha kami di Kabupaten Bantaeng," paparnya.

Baca juga :  Akibat Cuaca Ekstrim, Ratusan Nelayan Pesisir di Takalar Enggan Melaut

Ia juga menyampaikan sebuah catatan kepada Kementerian Kelautan dan Perikanan agar untuk kontribusi kedepannya dapat berupa pabrik es yang tentunya akan sangat berguna untuk menjaga kualitas hasil tangkap nelayan.

"Saya punya catatan yang sudah tiga tahun lamanya. Kami ada kebutuhan yang mendasar yang jika nanti disupport kembali agar dibantu dengan pabrik es. Saya sendiri pernah melihat nelayan membagikan hasil tangkapannya ke warga sekitar karena dikhawatirkan membusuk," jelasnya.

Direktur Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan KKP, Artati Widiarti dalam sambutannya mengapresiasi Senkul Bantaeng. "Dari beberapa senkul yang pernah saya kunjungi inilah yang terbaik," tukasnya.

Sedikit bercerita, Artati Widiarti untuk pertama kalinya datang ke Bantaeng. Sebelum datang ke Kabupaten berjuluk Butta Toa itu, iapun mencari informasi tentang Bantaeng.

"Ternyata Bantaeng ini meraih berbagai macam penghargaan sampai nasional. Saya ucapkan selamat. Penghargaannya mulai dari Ketahanan Pangan tingkat nasional, Kabupaten inovasi terbanyak di Sulsel sampai penghargaan dari Bappenas RI," bebernya.

"Dari prestasi yang banyak itu kami yakin bahwa Senkul ini dapat dikelola dengan baik dan dapat menjadi percontohan daerah lain. Kami juga yakin konsumsi ikan di Bantaeng dapat dipertahankan dan lebih ditingkatkan lagi," tegasnya.

Dia menjelaskan lagi, dirinya juga telah mengunjungi bioflok dan hasilnya sangat bagus. Diharapkan dapat direplikasi oleh pemkab dan meningkatkan taraf hidup dan perekonomian masyarakat Bantaeng.

"Saya juga senang melihat usaha kelautan dan perikanan Bantaeng yang dikelola oleh generasi muda. Sektor kelautan dan perikanan ini harus dikelola dan dimajukan oleh generasi muda. Saya lihat Bupatinya juga masih muda, biasanya yang berjiwa muda dapat melihat berbagai potensi yang tak dilihat oleh kami yang sudah tua. Semoga Bantaeng di tangan pak Bupati yang muda ini dapat lebih inovatif, progresif dan maju," harapnya.

Baca juga :  Rakor Intelijen Provinsi Sulsel, Kasdam XIV/Hsn Bersama Sejumlah Pejabat Pemerintah Bahas Banglingstra Nasional

Sementara itu, Anggota Komisi IV DPR RI, Azikin Solthan mengatakan akan senantiasa mensupport KKP jika tujuannya untuk meningkatkan taraf hidup dan perekonomian masyarakat.

"Saya selaku anggota Komisi IV DPR RI akan senantiasa mensupport KKP. Apalagi kalau tujuannya tidak lain untuk meningkatkan taraf hidup dan perekonomian masyarakat," tandasnya. (*)

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Mantan Bendahara Dinkes Polman Ditetapkan Tersangka Kasus Dugaan Korupsi Anggaran Dinkes Tahun 2023

PEDOMANRAKYAT, POLMAN - Mantan Bendahara Dinas Kesehatan (Dinkes) Pemerintah Kabupaten Polewali Mandar (Polman) berinisial MI ditetapkan sebagai tersangka...

FPI Tantang Kapolres AKBP Edy Sabhara Tutup dan Tangkap Pemilik Diskotik dan Miras Ilegal di Pinrang

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Front Pemuda Intelektual (FPI) yang aktif selama ini mengawal Tempat Hiburan Malam (THM) diskotik ilegal...

Dandim Kolonel Franki Ajak Prajurit Hidup Sederhana dan Harmonis saat Kunjungi Koramil Wajo dan Bontoala

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Dalam upaya memperkuat komunikasi internal dan memastikan kondisi satuan tetap solid, Komandan Kodim (Dandim) 1408/Makassar,...

Dalam Rakor Percepatan Swasembada Pangan, Mentan Nyatakan Keyakinannya Kaltara Akan Bertransformasi Menjadi Provinsi Mandiri Dalam Hal Pangan

PEDOMANRAKYAT, TANJUNG SELOR - Menteri Pertanian (Mentan) RI, Andi Amran Sulaiman menyatakan keyakinannya bahwa Kalimantan Utara (Kaltara) akan...