DPRD Lutra Rapat Dengar Pendapat Soal Kecamatan Rampi

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MASAMBA –

Komisi I DPRD Luwu Utara menggelar Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Aliansi Peduli Rampi Indonesia Luwu Utara (APRI LUTRA) di Gedung DPRD Lutra, terkait pembangunan infrastruktur dan pelayanan publik.

Jenderal Lapangan APRI LUTRA, Hesron Tomba, dalam RDP ini mengatakan, pembangunan infrastruktur dan pelayanan publik di bidang kesehatan dan pendidikan di Kecamatan Rampi, masih banyak yang perlu menjadi perhatian khusus pemerintah.

“Secara umum, di forum ini saya ingin menyampaikan bahwa pembangunan infrastruktur jalan dan pelayanan publik pada bidang kesehatan, serta pendidikan di Rampi belum memadai,” kata Hesron.

Hal senada dikemukakan Ketua Umum Himpunan Mahasiswa Rongkong Indonesia (HMRI), Malik Fajar. Dia mengusulkan pembangunan infrastruktur jalan penghubung Masamba – Rampi yang masih sangat memprihatikan bisa segera diatasi.

“Pemerintah harus segera membangun infrastruktur jalan poros Masamba – Rampi agar akses jalan penghubung Ibukota Kabupaten Lutra dengan Kecamatan Rampi, bisa segera direalisasikan,” katanya.

Ditambahkan, saat ini Partai Nasdem secara swadaya membantu masyarakat Rampi membuka akses jalan penghubung poros Masamba – Rampi, Pemda Lutra tidak boleh diam dan berpangku tangan.

“Seharusnya Pemda Lutra segera mengalokasikan anggaran untuk menindaklanjuti atau meningkatkan kualitas jalan penghubung Masamba – Rampi,” katanya.

Sementara William Marthom dari Serikat Rakyat Miskin Demokratik (SRMD), mengkritisi sejumlah ketimpangan bidang kesehatan dan pendidikan di Kecamatan Rampi.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Anak-Anak Papua Riang Gembira Ikuti Berbagai Lomba HUT RI yang Diselenggarakan Satgas Pamtas Yonif 711/Rks

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Tim PKM UMI Gelar Edukasi Pembuatan Panel Kayu Eg-Plas Sebagai Bahan Bangunan Alternatif di Tamangapa Makassar

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR -- Didanai Lembaga Pengabdian kepada Masyarakat (LPkM) Universitas Muslim Indonesia (UMI), Tim Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM)...

Sentuhan Kepemimpinan: Kasdim 1408/Makassar Bangun Komunikasi dan Disiplin Melalui Kunjungan Rumah Dinas

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Kodim 1408/Makassar kembali memperlihatkan wajah kepemimpinan yang humanis dan berorientasi pada pembinaan personel melalui kegiatan...

Personel Polsek Soeta Bantu Proses Evakuasi Jenazah Penumpang KM Sinabung yang Meninggal Karena Sakit

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Pelayanan kemanusiaan kembali ditunjukkan oleh jajaran Polsek Soekarno-Hatta (Soeta) Polres Pelabuhan Makassar. Personel piket jaga...

Intensifkan Sosialisasi Operasi Zebra Pallawa 2025, Polres Pelabuhan Makassar Pasang Spanduk dan Bagikan Brosur

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Polres Pelabuhan Makassar terus mengintensifkan sosialisasi Operasi Zebra Pallawa 2025 sebagai upaya menciptakan keamanan, keselamatan,...