Pemerintah Desa Padaelo Laksanakan Penyuluhan Hukum

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, PINRANG – Pemerintah Desa Padaelo, Kecamatan Mattiro melaksanakan Penyuluhan Hukum, bertempat di Aula Kantor Desa Padaelo, Jumat (23/09/2022).

Kegiatan tersebut, dihadiri Camat Mattiro Bulu Andi Haswidy Rustam, S.STP, M.Si, didampingi Kapolsek Iptu Yudi Harsono, Danramil 1404-03 Kapt. Inf. Muh. Saleh, Pendamping Desa Padaelo A. Rafiuddin, SH, Nasruddin, S.Pd, dan Kades A. Muh. Nasir, BKTM, Babinsa serta para staf Desa Padaelo.

Andi Muh. Nasir, Kades Padaelo pada kesempatan ini menyampaikan, kegiatan ini sangat perlu dilakukan, dan alhamdulillah dapat terlaksana dengan menggunakan Dana Desa tahun 2022, tentunya dengan melibatkan kaum milenial Desa Padaelo. “Saya ucapkan selamat mengikuti kegiatan dan semoga dapat bermanfaat,” ucapnya.

Sementara A. Rafiuddin, SH Pendamping Desa Mattiro Bulu menambahkan, penyuluhan hukum dalam bidang pembinaan kemasyarakatan dari Kementerian Desa, sangat diharapkan dan semua desa itu ada serta dapat dilaksanakan sebagai program Desa Inklusif, sehingga semua kelompok masyarakat, bisa merasakan manfaat yang namanya Dana Desa terutama lewat banyak hal seperti penyuluhan dan pelatihan di tingkat desa.

Lanjutnya, kelompok milenial ini jarang aktif di dalam musyawarah desa, kemudian juga belum terlibat langsung dalam hal kegiatan pelaksanaan pembangunan di desa. Olehnya itu dengan program Desa Inklusif ini diharapkan lewat penyuluhan hukum ini dapat bermanfaat kepada kelompok pemuda, minimal dalam hal ini sudah dirasakan para kaum muda.

”Yang terutama terkait tentang bagaimana situasi terkini yang ada di desa-desa di Kabupaten Pinrang, lalu kemudian kenakalan remaja, narkoba bisa dan mampu dihindari serta bagaimana kecintaan kita kepada tanah air ditingkatkan dan kepedulian terhadap lingkungan dengan pola hidup sehat dan aman,” harapnya.

Camat Andi Haswidy Rustam menyampaikan, Jumat yang penuh berkah ini, bersama-sama kita hadir dalam rangka kegiatan yang diprakarsai oleh Pemerintah Desa Padaelo yaitu kegiatan penyuluhan hukum secara terpadu dan telah dilaksanakan di semua desa di Kecamatan Mattiro Bulu.

Baca juga :  Masuki Musim Panen, Harga Cabai di Sinjai Alami Penurunan

”Alhamdulillah, kami dari Pemerintah Kecamatan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Pak Desa beserta segenap jajaran. Tujuan diadakannya ini, untuk menciptakan generasi muda yang lebih unggul, lebih kompetitif, dan lebih mempunyai daya saing,” ujarnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Dr. Wahyudin.M.Pd: Izinkan Saya Menawarkan Kriteria Calon Pemimpin FIKK UNM

PEDOMAN RAKYAT, MAKASSAR.- Tak lama lagi tahapan pemilihan Dekan Fakultas Ilmu Keolahragaan dan Kesehatan (FIKK) Universitas Negeri Makassar...

Wakapolres Soppeng: Polwan Diharap Meningkatkan Citra Polri

PEDOMANRAKYAT ,SOPPENG - Wakapolres Soppeng Kompol Sudarmin S,Sos menekankan pentingnya etika dan profesionalisme Polisi Wanita (Polwan) dalam melaksanakan...

Aman dan Lancar Pendistribusian MBG Bagi 3.382 Siswa di Soppeng

PEDOMANRAKYAT,SOPPENG - Pendistribusian Makanan Bergizi Gratis(MBG) bagi 3.382 Siswa (wi) di 7 Sekolah dalam wilayah Kabupaten Soppeng dengan...

Bupati Pinrang Terima Lawatan Bupati Gowa di Pinrang

PEDOMANRAKYAT, PINRANG - Bupati Gowa, Sitti Hasnah Takenrang mengungkapkan, kedatangannya ke Kabupaten Pinrang merupakan agenda untuk memperkuat hubungan...