Pansus Kecamatan Akan Polisikan Camat Rantebua, Setoran Retribusi Potong Hewan Tidak Sesuai Fakta

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA – Komisi I DPRD Toraja Utara menindaklanjuti laporan masyarakat atas pungutan Retribusi Potong Hewan (RPH) dan pemekaran lingkungan di Kelurahan Bokin, Kecamatan Rantebua. Atas laporan itu, Komisi 1 sudah melakukan pemanggilan sebanyak tiga kali kepada Camat Rantebua yang sebelumnya dia menjabat sebagai Sekretaris Kelurahan Bokin pada pesta Rambusolo Sapurandanan almarhum Ne’Doi di Bokin.

Atas panggilan Komisi 1 DPRD terhadap Camat Rantebua terkesan pelecehan lembaga dengan tidak ada niat baik untuk hadir memberikan penjelasan/klarifikasi atas dua laporan masyarakat, yakni pungutan retribusi potong hewan pada pesta Rambusolo Sapurandanan almarhum Ne’Doi di bulan Januari 2022 di Dusun Tambunan. Selain itu juga laporan masyarakat atas pemekaran lingkungan yang dinilai hanya sepihak dan tidak sesuai dengan aturan teknisnya.

Ketua DPRD Toraja Utara Nober Rante Siama yang juga Ketua Pansus Kecamatan mengatakan, Pansus kecamatan kami bentuk karena tidak ada niat baik dari Camat Rantebua yang sudah 3x dipanggil untuk hadir memberikan penjelasan dan klarifikasi atas laporan keluarga pelaku pesta dan masyarakat terhadap adanya dugaan penggelapan penarikan Retribusi Potong Hewan pada pesta Rambusolo almarhum Ne’Doi di bulan Januari lalu yang dilakukan oleh Seklur Bokin yang sekarang sudah menjabat Camat Rantebua.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Tingkatkan Kemudahan Bagi Masyarakat, Mahfud MD Resmikan Mall Pelayanan Publik 4 Kabupaten/Kota Sulsel

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Disdik Sulsel Bekali Operator Cabang Dinas Lewat Bimtek BOSP 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Pelaksana Tugas Sekretaris Dinas Pendidikan Sulawesi Selatan, Mustakim, membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Bantuan Operasional...

Presiden Prabowo Beri Hormat kepada Mentan Amran dan Petani: Swasembada Pangan Tercepat dalam Sejarah Indonesia

PEDOMANRAKYAT, KARAWANG — Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto menyampaikan penghormatan dan apresiasi setinggi-tingginya kepada Menteri Pertanian (Mentan) Andi...

UPT Pariwisata Lutra Gelar Rakor Perdana, Optimalkan Pelayanan

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA – Unit Pelaksana Teknis Pengelolaan Objek Wisata Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (UPT Pariwisata) Kabupaten...

Kondisi Bencana Cukup Parah, Bupati Halut Piet Hein Babua Tetapkan Status Tanggap Darurat Bencana

PEDOMANRAKYAT, HALMAHERA UTARA - Setelah turun langsung ke beberapa titik di lokasi bencana alam seperti Kao Barat dan...