Polda Sulsel Gelar Upacara HUT Bhayangkara ke-77, Irjen Setyo : Kawal Pemilu Damai

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-77, Polda Sulsel fokus mengamankan jalannya Pemilu 2024, dimana pesta demokrasi yang diadakan setiap 5 (lima) tahun itu sebentar lagi akan dimulai.

Hal tersebut diungkapkan Kapolda Sulsel Irjen Setyo Boedi Moempoeni Harso yang ditemui awak media usai memimpin upacara di Lapangan Upacara Kantor Gubernur Sulsel, Jl. Jenderal Urip Sumohardjo No.269, Kota Makassar, mengatakan pada peringatan 2023 ini, tema di seluruh Indonesia sama yaitu, “Pemilu Damai, Menuju Indonesia Maju”, Sabtu (01/07/2023).

“Itu artinya sudah luas sekali, kita menginginkan pesta demokrasi yang akan berjalan ini harus bersama kita kawal, dan harus dalam keadaan damai,” ucap Kapolda Sulsel kepada awak media.

Kapolda Sulsel Irjen Setyo melanjutkan, untuk tetap menjaga keutuhan bangsa, Polri tidak bisa sendiri, maka kolaborasi TNI dan POLRI harus tetap ada, masyarakat luas, serta berbagai macam suku, dan agama.

“Di wilayah ini kebhinekaan harus kita jaga demi keutuhan bangsa. Berbhineka tunggal Ika. Ini yang harus kita maknai bersama,” paparnya.

Kapolda Setyo mengatakan lagi, pihaknya di institusi Kepolisian akan terus melakukan introspeksi diri guna mengevaluasi kinerjanya dalam melaksanakan tugas dan tanggungjawabnya.

“Kita juga harus introspeksi, mengevaluasi pelaksanaan tugas kemarin, yang belum, kita akan benahi sebaik mungkin, kedepannya kita sama-sama lebih profesional lagi di Polda Sulsel ini,” ungkapnya.

Tambah Irjen Setyo, upacara HUT Bhayangkara tahun 2023 kali ini berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, karena, dilaksanakan di Lapangan Upacara Kantor Gubernur Sulsel.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Gerak cepat Polres Tator Bersihkan Pohon Tumbang Menuju Obyek Wisata Burake

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Ikuti Virtual Panen Serentak Jagung se Indonesia, Polri TNI dan Pemda Dukung dan Perkuat Swasembada Pangan

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA – Pemerintah terus memperkuat langkah swasembada pangan daerah dan nasional melalui sinergi lintas sektor. Salah...

Inovasi Lokal dari Saung Tani Lutra Raih Penghargaan Nasional

PEDOMANRAKYAT, LUWU UTARA - Pemerintah Kabupaten Luwu Utara (Lutra), Sulawesi Selatan (Sulsel) kembali mengukir prestasi membanggakan di tingkat...

Kiprah Mentan Amran: Akademisi dan Inovator yang Menggerakkan Pertanian Indonesia

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman dikenal sebagai figur pemimpin dengan rekam jejak kuat di...

Tiga Nama Menguat Pimpin I AM Unhas: Mursalim Nohong, Dien Triana dan Abdullah Sanusi

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Ikatan Alumni Manajemen Universitas Hasanuddin (I AM Unhas) resmi membuka penjaringan bakal calon Ketua periode...