PEDOMANRAKYAT, PINRANG – Sebanyak 12 orang Pengawas Pemilihan Lapangan (PPL) Kecamatan Paleteang dan Kecamatan Tiroang, Kabupaten Pinrang, dilantik dan diambil sumpahnya oleh masing-masing Ketua Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam), yang disaksilan langsung Kordiv Hukum, Pencegahan, Parmas dan Humas (HP2H) Bawaslu Pinrang, Aswar di Gedung Muhammadiyah, Jalan Sultan Hasanuddin Pinrang, Ahad (2/6).
Pelantikan dan Pembekalan PPL ini juga dihadiri Danramil 1404.04, serta masing-masing Kapolsek Kecamatan Paleteang dan Tiroang.
Ketua Panwascam Tiroang, M Amin berharap, para PPL yang baru dilantik ini nantinya dapat bekerja maksimal sesuai tuntutan regulasi perundang-undangan yang berlaku untuk mengawasi pelaksanaan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak tahun 2024 di wilayah Kecamatan Paleteang dan Tiroang.
Menurut Amin, 12 PPL yang dilantik ini terdiri dari 6 orang dari Kecamatan Paleteang dan 6 orang dari Kecamatan Tiroang sesuai jumlah kelurahan yang ada di kecamatan tersebut.