Sekolah Tanpa Intimidasi, Misi Baru dari SMAN 9 Takalar

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, TAKALAR – Di sebuah sudut sekolah yang biasa dipadati siswa, hari itu pelataran ruang kelas XI MIPA 1 di UPT SMAN 9 Takalar menjadi saksi lahirnya sebuah komitmen besar. Kamis, 21 November 2024, seluruh warga sekolah berkumpul untuk mendeklarasikan Sekolah Ramah Anti Perundungan.

Kegiatan ini tidak sekadar seremonial, tetapi menjadi upaya serius menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan nyaman bagi semua.

Deklarasi ini merupakan lanjutan dari inisiatif sebelumnya, di mana UPT SMAN 9 Takalar bersama Kepala Cabang Dinas Wilayah VII Takalar-Jeneponto, Hj. Andi Ernawati, telah memperkuat tekad menghentikan segala bentuk perundungan.

Kali ini, momentum deklarasi semakin meneguhkan komitmen seluruh warga sekolah untuk menjadikan tindakan anti-perundungan sebagai bagian dari budaya mereka.

Ahmad Rusaidi, S.Pd.I, Koordinator P5 (Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila), menyampaikan, kegiatan ini memang selaras dengan rangkaian P5. Namun, ia berharap deklarasi ini lebih dari sekadar program.

“Kita ingin seluruh komponen sekolah menyadari pentingnya anti perundungan ini. Harapannya, nilai-nilai ini dapat terus diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Usulan Soeharto Jadi Pahlawan Nasional, Dapat Dukungan DPP Garuda Asta Cita Nusantara

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Operasi Antik Lipu 2025, Polres Soppeng Ungkap 6 Kasus Narkoba 

PEDOMANRAKYAT , SOPPENG – Operasi Antik Lipu 2025 yang digelar Polres Soppeng dari tanggal 10 hingga 29 Juni...

Khidmat, Upacara dan Syukuran Hari Bhayangkara Ke 79 Di Soppeng 

PEDOMANRAKYAT, SOPPENG - Upacara peringatan Hari Bhayangkara ke 79 yang mengusung Thema Polri Untuk Masyarakat berlangsung penuh khidmat...

Perubahan AKSI PKA XV: Dari Proyek ke Proses, Dari Gagasan ke Dampak

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Pameran Perubahan AKSI Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) Angkatan XV tahun 2025 resmi digelar, Selasa (01/7/2025)...

Kapolres Stephanus Luckyto : Tanpa Kepercayaan dan Kerjasama Masyarakat, Polri Tidak Berarti

PEDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA - Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-79 di Polres Toraja Utara Polda Sulsel...