PEDOMANRAKYAT, WATAMPONE –
Badan Kerja Sama Antar Desa (BKAD) Kecamatan Barebbo, Kabupaten Bone, menggelar Penguatan Ketahanan Pangan dan Hewani di Hotel Helios Jl Langsat, Watampone, Kabupaten Bone, Sabtu (10/9/2022).
Ketua BKAD Barebbo, Bone, Zainal Mufti, mengatakan, kegiatan ini diikuti 17 peserta yang terdiri dari kepala desa beserta staf.
“Pelaksanaan kegiatan ini terlaksana berkat kerja sama BKAD dengan desa yang menganggarkan di RKPDes di Kecamatan Barebbo, Bone,” katanya.
Sementara Kepala Dinas Tanaman Pangan, Holtikutura, dan Perkebunan (DTPHP) Kabupaten Bone, Andi Asman Sulaiman, kepada media ini mengatakan, Kecamatan Barebbo merupakan daerah penyangga untuk bisa bertahan sebagai sisi ketahanan pangan.
Dikatakan, maksudnya, bertahan dalam hal penyangga pangan strategis yang terkait komponen yang dalam hal ini stekholder eksternal dan internal. Mereka harus harus bahu membahu.