Resmi Dikukuhkan dan Dilantik Oleh DPP, DPC LSABS Kota Makassar Siap Bawa Badik Menjadi Warisan Budaya Dunia

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR – Lembaga Seni Adat Budaya Sulawesi (LSABS) Parewabessi Dewan Pengurus Cabang (DPC) Kota Makassar dikukuhkan dan dilantik oleh Dewan Pengurus Pusat (DPP) LSABS di Baruga Anging Mammiri Rujab Wali Kota Makassar, Jl H.I.A Saleh Dg Tompo No. 33 Kota Makassar, Jumat malam (17/03/2023) sekira pukul 19.00 Wita.

Setelah dikukuhkan dan dilantik sebagai Ketua DPC LSABS Parewabessi Kota Makassar, Andi Oddang SS mengungkapkan, kegiatan ini dihadiri Wali Kota Makassar yang diwakili oleh staf Ahli Bidang I Andi Irwan Bangsawan, perwakilan dari dinas Kebudayaan Kota Makassar, perwakilan dari Balai Pelestarian Kebudayaan, Ketua DPRD Makassar Rudianto Lallo, perwakilan masing-masing Kapolrestabes Makassar, dan Dandim 1408/BS.

“Pemkot Makassar sangat mensupport usulan kami ke pemerintah pusat, yaitu badik Makassar sebagai warisan budaya tak benda, saat ini datanya telah terkirim, dan Alhamdulillah bulan 5 (lima) nanti akan dirapatkan oleh tim ahli kemudian diberikan sertifikat,” jelas A Oddang.

Lanjutnya, di kebudayaan itu terdapat istilah Kebudayaan benda dan tak benda. Di Parewabessi ini fokus pada warisan budaya benda maupun tak benda. Kalau bisa warisan budaya badik ini bisa diakui juga oleh UNESCO.

Setelah kegiatan ini,akan melakukan rapat kerja dengan mengajukan beberapa program-program kerja terkait kebudayaan dan bersinergi dengan pemerintah pusat, Provinsi, dan Pemkot Makassar.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Dirjen Bina Bangda Berikan Pembekalan Restorasi Kepemimpinan Masa Depan Kepada TSL Seluruh Indonesia

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Digelar Mei, Munafri Resmi Buka Registrasi Makassar Half Marathon 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR — Wali Kota Makassar, Munafri Arifuddin, secara resmi membuka registrasi Makassar Half Marathon (MHM) 2026 dalam...

Dari Panrannuangta untuk Masa Depan: INTI Jeneponto Rayakan Dies Natalis ke-35 dan Wisuda Penuh Makna

PEDOMANRAKYAT, JENEPONTO - Ruang Pola Panrannuangta, Kantor Bupati Jeneponto, Minggu (11/01/2026), terasa berbeda. Bukan sekadar ruang resmi pemerintahan,...

Domino Naik Kelas, ORADO Sulsel Siap Kirim Atlet ke Level Nasional

PEDOMANRAKYAT, JAKARTA — Pengurus Besar Federasi Olahraga Domino (ORADO) Nasional secara resmi mendeklarasikan domino naik kelas sebagai olahraga nasional. Deklarasi...

Banjir Rendam Makassar, Dandim 1408 Pimpin Langsung Penyelamatan Warga

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur Kota Makassar sejak beberapa hari terakhir menyebabkan Sungai Biring...