Sesalkan Pernyataan Wabup Torut, Randan Sampetoding : Belum Ada Mufakat Soal Tapal Batas Tator-Torut

Tanggal:

Follow Pedomanrakyat.co.id untuk mendapatkan informasi terkini.

Klik WhatsApp Channel  |  Google News

PEDOMANRAKYAT, TANA TORAJA – Anggota DPRD Tana Toraja (Tstor), Fraksi Golkar, Randan Patong Sampetoding (RPS) menyesalkan pernyataan Wakil Bupati (Wabup) Toraja Utara (Torut), Frederik Victor Palimbong (FVP) yang menyebutkan sudah tidak ada masalah soal tapal batas Kabupaten Kembar Tana Toraja dan Toraja Utara.

Politisi tulen dari partai berlambang Beringin Rindang yang akrab disapa Pong Gading, Minggu (03/04/2022) mengatakan, tapal batas sejak pemekaran kabupaten sudah jadi soal, bahkan hingga sekarang belum pernah ada sepakat.

Jika pernyataan Wabup Frederik Victor Palimbong (Bro Dedy) benar adanya, maka Pong Gading sangat menyayangkan, sebab mediasi persoalan tapal batas antara Tator dan  Torut belum pernah ada mufakat kedua belah pihak.

Kata Pong Gading, terlalu dini Bro Dedy klaim tapal batas wilayah Tator dan Torut tidak lagi disoal. “Saya nilai itu pernyataan sepihak, karena seingat saya kata sepakat dan mufakat belum pernah ada pertemuan (Kombongan) melibatkan semua stake holder dan pihak lainnya. Baik pemerintah kedua Kabupaten, DPRD, Forkopinda, Tokoh masyarakat, maupun Kecamatan, bahkan tingkat Lembang (Desa) dan Kelurahan,” ungkapnya.

“Klaim pribadi Pak Dedy menyebutkan tapal batas sudah selesai, itu yang saya pertanyakan kesepakatannya kapan dilaksanakan, lokasi dan tempatnya dimana, serta siapa saja perwakilan dari kedua Kabupaten yang mewakili. Demikian pula mufakat disetujui benarkah sudah diterima semua pihak,” kesal Pong Gading.

“Saya sangsi dan ragu kalau pernyataan Wabup Torut memang benar tanpa melalui prosedur yang semestinya dilakukan. Pasalnya saya kuatirkan ada pelanggaran serta manipulasi yang terjadi, sehingga hal seperti itu bisa saja justeru menimbulkan persoalan baru,” bebernya lagi.

1
2TAMPILKAN SEMUA
Baca juga :  Tindaklanjuti Perintah Pimpinan, Danbrigif 11/BS Kunjungi Yonif 726/Tml Sampaikan Penekanan Pangdam XIV/Hsn

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Jumat Berkah, Polwan Polres Soppeng Berbagi

PEDOMAN RAKYAT, SOPPENG – Sebagai bentuk kepedulian sosial serta upaya mempererat hubungan antara Polri dengan masyarakat ,Polisi Wanita...

Harmoni Tanpa Sekat: Simfoni Persaudaraan SMANSA 81–82 dalam Perayaan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026

PEDOMANRAKYAT, MAKASSAR - Alumni lintas generasi SMA Negeri 1 (SMANSA) Makassar kembali mengukuhkan eksistensi persaudaraan lintas iman melalui...

Telepon Subuh Mentan Amran Berujung Gagalnya Penyelundupan Bawang Bombay Ilegal 133,5 Ton di Semarang

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG – Telepon subuh Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman sekitar pukul 05.20 WIB menjadi awal gagalnya...

Mentan Amran Sidak 133,5 ton Bawang Bombay Selundupan Berpenyakit: Tidak Ada Ampun, Usut Sampai Akar

PEDOMANRAKYAT, SEMARANG — Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menegaskan tidak akan memberi toleransi terhadap praktik impor ilegal...