spot_img

Diduga Out Control, Warga Ke’pe Meninggal Jatuh ke Sungai

Bagikan:

Tanggal:

PERDOMANRAKYAT, TORAJA UTARA – Warga Tikala digegerkan penemuan mayat lelaki Lope’ (25) warga Ke’pe, Lembang Polopadang, Kecamatan Kapala Pitu, Toraja Utara didasar sungai, Jumat (25/02/2022) lalu.

Korban diduga out control dan terjatuh ke dasar sungai dengan motornya. Laka tunggal terjadi di jalan poros Tikala-Ke’pe, sekitar Pengairan, Kelurahan Tikala, Kecamatan Tikala, Toraja Utara, dini hari.

Korban ditemukan oleh Ridha, warga yang sedang melintas sekitar pukul 07.00 Wita, sudah kaku dan tidak bernyawa.
Saat ditemukan warga, korban memakai jaket  hitam, celana jeans biru, dan sepatu hitam kaos putih, dengan posisi  tertelungkup dengan wajah cium tanah dan sebagian organnya terendam air.

Kata Ridha, pasca korban ditemukan meregang nyawa, warga setempat berdatangan dan kemudian evakuasi jenazah ke Puskemas Ke’pe jalani identifikasi. Selanjutnya jenazah korban dibawa ke rumah duka untuk disemayamkan.

Keterangan dari keluarga korban, Kamis (24/02/2022) malam, korban bersama beberapa pemuda lain datang melayat (ma’badong) di rumah kerabatnya di Rantepao. Sekitar pukul 03.00 Wita korban dan rekannya pulang. Korban Ke’pe sendirian mengendarai sepeda motor, sedangkan temannya naik mobil.

Diatas duiker pengairan, Kelurahan Tikala, korban diduga hilang kendali sehingga sepeda motornya terjun ke sungai.

Humas Polres Toraja Utara Ipda Agus Martopo membenarkan kejadian tersebut dan sedang penyelidikan aparat. (ainul)

Baca juga :  Kombes Pol Faizal Dapat Amanah Ketua IKA SMANCA Soppeng

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Pimpinan Umum Pedoman Rakyat Hadiri Hari Jadi Jeneponto ke 161 Tahun

PEDOMAN RAKYAT- BONTOSUNGGU.Ditengah Kemeriahan Peringatan Hari Jadi Kabupaten Jeneponto yang ke161 tahun 2024, yang acaranya dilaksanakan di Parang...

Pj Bupati Pimpin Langsung Upaya Penanganan Darurat Bencana Banjir Bandang

PEDOMANRAKYAT, ENREKANG – Dalam rangka percepatan penanganan bencana banjir bandang yang melanda Kabupaten Enrekang dan sekitarnya, Pemerintah Kabupaten...

Zadrak Ambil Formulir Calon Bupati Di Tiga Partai

PEDOMANRAKYAT, MAKALE, Hari ini, Rabu (1/5) Ketua Partai Gerindra Tana Toraja, dr Zadrak Tombeg, mengambil formilir calon bupati...

Terdakwa Sekdes Nagauleng Akui Perbuatannya di Depan Majelis Hakim

PEDOMANRAKYAT, BONE - Pengadilan Negeri (PN) Bone menggelar sidang kasus pemalsuan surat atau penggelapan surat dokumen berharga berupa...