spot_img

Dandim Tana Toraja, Dampingi Bupati Buka Musrenbang RKPD Kabupaten

Bagikan:

Tanggal:

 

PEDOMANRAKYAT, Toraja – Komandan Kodim (Dandim) 1414/Tana Toraja Letkol Inf Amril Tehupelasury ) mendampingi Bupati Tana Toraja Theofilus Allorerung dalam acara Musyawarah Perencanaan Pembangunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (Musrenbang RKPD) Kabupaten Tana Toraja Tahun 2023 yang digelar di Gedung Tammuan Mali Makale, Sabtu 19 Maret 2022.

Kegiatan Musrenbang ini digelar dengan mengusung tema Pemantapan Perubahan Ekonomi, Sosial, Budaya dengan Inklusif Melalui Peningkatan Pembangunan Masyarakat yang Berdaya Saing.

RKPD Tahun 2023 ini, sekaligus untuk perbaikan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) periode 2018-2023. Bupati Tana Toraja Theofilus Allorerung menyebut penonjolan isu-isu strategis tetap mengacu pada 5 prioritas Pembangunan Nasional.

Hal ini disampaikan Theofilus Bupati Tana Toraja pada media ini, usai membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (Musrenbang RKPD) Kabupaten yang berjuluk Bumi Lakipadada Tahun 2023 yang digelar di Gedung Tammuan Mali setempat.

“Jadi begini, kita gelar Musrenbang RKPD Tahun 2023 ini sekaligus untuk perbaikan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD), periode 2018-2023,” sebut Bupati Tana Toraja yang akrab disapa Theo.

Bupati menambahkan, dalam proses penyusunan dokumen perencanaan pembangunan memandang penting dalam melakukan koordinasi antar instansi pemerintah dan partisipasi seluruh pelaku pembangunan melalui sebuah forum.

Musrenbang ini berfungsi sebagai forum untuk menghasilkan kesepakatan antara semua pelaku pembangunan tentang rancangan RKPD Tahun 2023.

“Dimana, menitikberatkan pada sinkronisasi rencana kerja antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan antar Pemerintah Daerah dengan masyarakat,” tambahnya.

Baca juga :  Di Depan LMA Papua Barat, Pangdam Kasuari : Adat Harus Ditempatkan Pada Tempat Yang Terhormat

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terkait

Wakapolres Gowa Pimpin Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Perwira Pengabdian

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Wakapolres Gowa, KOMPOL Hani, S.H., M.H., memimpin upacara korps raport kenaikan pangkat perwira pengabdian di...

Wakapolres Gowa Pimpin Upacara Pemakaman BRIPKA Harbintang

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Polres Gowa menggelar upacara pemakaman secara kedinasan bagi almarhum BRIPKA Harbintang, S,SPi, di Tempat Pemakaman...

Wakapolres Gowa Pimpin Upacara Penyerahan Jenazah Almarhum BRIPKA Harbintang, Untuk Dimakamkan Secara Kedinasan Polri

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Wakapolres Gowa, KOMPOL Gani, S.H., M.H., memimpin upacara penyerahan jenazah almarhum BRIPKA Harbintang, S.,SPi., dari...

Sebagai Wujud Belasungkawa, Kapolres Gowa Melayat ke Rumah Duka BRIPKA Harbintang

PEDOMANRAKYAT, GOWA - Kapolres Gowa AKBP R.T.S Simanjuntak, S.H., S.I.K., M.M., M.I.K., beserta Wakapolres Gowa KOMPOL Gani, S.H.,...